Berita Lampung Terkini
Berita  

Mau Irit BBM? Gunakan HHO Generator

Lampungway.com – Menggunakan HHO Generator bisa irit BBM. Inovasi teknologi yang dinamakan Hidrogen-Hidrogen Oksida (HHO) Generator, merupakan teknologi penghemat bahan bakar yang diteliti seorang ilmuwan Amerika Serikat, Stanley Meyer, pada 1884. Di Indonesia, tepatnya sejak 2009, alat tersebut dikembangkan oleh seorang anak muda bernama Bambang Erbata Kalingga. Melalui uji coba yang dilakukan, sepeda motor Yamaha Mio dan mobil Daihatsu Espas miliknya berhasil menghemat BBM hingga 12,7 persen.
Teknologi semacam ini sangat dibutuhkan dan perlu dikembangkan di tengah sulitnya perekonomian bangsa akibat meningkatnya harga BBM.
Menurut Keterangan Bambang, Dia sudah memakai teknologi ini sejak 22 Januari 2009 dengan menggunakan Yamaha Mio. Dengan kemampuan berkendara 50 kilometer per liter bensin dalam Kota Jakarta.

Uji coba yang dilakukan ini mendapat pengakuan dari Pembangkit Lustrik Tenaga Diesel (PLTD) yang merupakan badan usaha miliki negara bahwa mesin itu mampu menghemat kendaraan hingga 12,7 persen.Jika Indonesia bisa menggunakan teknologi tersebut untuk berbegai kebutuhan, tentu akan menghemat keuangan negara dan meningkatkan perekonomian bangsa.
Teknologi dahsyat dari air menjadi bahan bakar sudah ditemukan pada 1884 oleh para ilmuwan di AS, sebagai energi yang ramah lingkungan, murah, dan mudah didapat di semua tempat penjuru dunia. Hal ini menjadi ide Bambang dan Teamnya untuk terus mengembangkan teknologi tersebut menjadi alat yang sederhana, sehingga dapat digunakan dengan mudah. Selain itu juga, mereka menyediakan alat untuk dipasang di kendaraan bermotor, baik bensin atau solar tanpa harus melakukan modifikasi mesin.

Bambang dan tim sedang melakukan beberapa percobaan bagaimana bahan bakar mobil dan motor bisa hemat hingga 60 persen. Bahkan saat ini sedang dilakukan uji coba teknologi hemat bahan bakar bagi motor matik hemat hingga 100 persen.
Wow, Patut mendapat apresiasi..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *