Berita Lampung Terkini
Berita  

Misteri Sosok Feriyani Lim dan Hubungannya dengan Abraham Samad

Foto Feriyani Lim yang beredar di media sosial
Lampungway.com. Hingga saat ini, sosok Feriyani Lim, 28 tahun, masih menjadi misteri dan tanda tanya, pasalnya perempuan yang diduga dekat dengan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad.
Anehnya Penyidik Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat ternyata hanya mengetahui nama pelapor, yakni Chairil Chaidar Said. Namun asal dan latar belakang pelapor ini masih misterius.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Bidang Humas Polda Sulawesi Selatan dan Barat, Komisaris Besar Endi Sutendi yang mengaku tidak mengetahui sosok Chairil secara detail. Pelapor mengadukan kasus dugaan pemalsuan dokumen administrasi kependudukan Feriyani Lim di Badan Reserse Kriminal Markas Besar Polri.
Berdasarkan informasi yang didapat Polda Sulawesi Selatan dan Barat, Chairil mengatasnamakan elemen masyarakat atau lembaga swadaya masyarakat (LSM). Namun, hingga kini, nama LSM itu belum diketahui kepolisian.
Feriyani dinilai melakukan tindak pidana pemalsuan dokumen administrasi kependudukan pada 2007 saat mengurus paspor di Makassar. Feriyani Lim telah ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Direktorat Reskrim Umum Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat, 2 Februari lalu.
Feriyani menggunakan alamat Abraham Samad di Jalan Boulevard Rubi II Nomor 48, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukang, Makassar.
Apakah antara Feriyani Lim dengan Abraham Samad ada hubungan? Hingga saat ini dugaan masih mengarah kepada kedekatan Abraham Samad dengan Feriyani Lim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *