Soal Banjir Tahunan, Budiman Nilai Pemkot Kurang Maksimal

Bandarlampung (LW): Musim hujan menjadi langganan banjir di beberapa titik se-Kota Bandar Lampung. Salah satunya di Kecamatan Sukabumi, tepatnya di Nusa Indah dua.

Miris, seperti itu lah kata yang tepat menggambarkan sikap dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung dalam menangani permasalahan banjir yang telah lama menahun. Sehingga hal tersebut mendapatkan atensi dari anggota DPRD Lampung dari Dapil Bandar Lampung Budiman AS.

“Ya, seharus Pemkot lebih peka lagi dalam mengatasi permasalah banjir. Jangan hanya bangun Flyover saja. Tapi beberapa warga rumahnya masih kebanjiran,” geramnya.

PR tahunan ini, menurut Budiman, harus diselesaikan ke depannya agar tidak terjadi lagi. Lanjut dia, normalisasi sungai belum jadi fokus Pemkot dalam mengatasi masalah banjir.

“Belum terlalu fokus untuk melakukan Normalisasi sungai, artinya tidak ditangani dengan baik. Hal ini lah yang menyebabkan banjir musiman,” ungkapnya

Selain itu, banyaknya Drainase yang ditutup, menyebabkan tidak bisa dikontrolnya saluran air. Sehingga aliran air tidak dapat diketahui.

“Yang pasti, ini sudah terkomsep oleh Visi Misi pasangan calon nomor urut dua, Yusuf-Tulus. Artinya, kami yakin di kepemimpinan beliau ketika nantinya terpilih, insya allah Bandarlampung tidak banjir lagi,” jelas Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Lampung ini.

Selain itu, kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan masih minim. Sehingga, sampah yang menumpuk menyebabkan saluran air tersumbat. (LW)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *