Berita Lampung Terkini

Ferdy Ferdian Aziz Edukasi Pencegahan Covid-19 di Lampung Tengah

Lampung Tengah (LW): Masyarakat harus teeus mematuhi protokol kesehatan dari pemerintah, mengingat tren Covid-19 saat ini belum menunjukkan tanda-tanda penurunan.

Hal ini ditegaskan Anggota DPRD Provinsi Lampung Dapil Lampung Tengah Ferdy Ferdian Aziz saat kembali turun ke masyarakat dalam rangka melaksanakan sosialisasi peraturan daerah nomor 3 tahun 2020 tentang adaptasi kebiasaan baru dalam pencegahan Covid-19 di Gunung Sugih, Lampung Tengah, baru-baru ini.

Kegiatan sosper tersebut digelar untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait pencegahan dan pengendalian Covid 19 serta menekan angka penularan virus Covid-19 di Provinsi Lampung, khususnya Lampung Tengah.

Dalam arahannya, Anggota Komisi V DPRD Lampung ini mengatakan, kesadaran diri masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan di kehidupan sehari-hari sangat penting untuk menekan angka penularan virus Covid-19.

“Masyarakat harusnya tertib mengikuti aturan pemerintah, supaya tidak terjadi lonjakan penularan virus Covid-19 dengan perketat protokol kesehatan yakni 5M, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilisasi atau aktifitas,” jelas Ferdy.

Meski demikian, politisi muda Golkar Lampung ini menilai kinerja Satgas Covid-19 di tingkat desa sudah cukup baik. Ia mencontohkan, di beberapa desa yang sudah dikunjungi, mewajibkan masyarakatnya memakai masker.

“Ini bagian upaya dari pemerintah dalam memperketat protokol kesehatan, agar penyebaran Covid-19 bisa ditekan,” jelasnya. (LW)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *