Berita Lampung Terkini

Ketua Gerindra Kota Sarankan Gubernur Lampung Pindah Lokasi Pembangunan Masjid Agung ARB


Bandarlampung (LW): Ketua DPC Gerindra Kota Bandarlampung Andika Wibawa mengkritik rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung yang akan membangun Masjid Agung Aburizal Bakrie (ARB) dengan menggusur Elephant Park yang merupakan salah satu ikon Kota Bandarlampung.

Dirinya menyarankan agar Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mempertimbangkan kembali rencana tersebut. Sebab menurutnya, Elephant Park merupakan ruang terbuka hijau yang terletak di tengah kota, dan tempat beraktifitas santai maupun olahraga bagi masyarakat Tapis Berseri.

“Bukannya tidak setuju, tapi alangkah banyaknya lahan kosong di lokasi lain, di Kotabaru misalnya,” kata Andika, Rabu (19/1).

Selain itu, menurutnya, sekililing lokasi tersebut tidak menunjang untuk dibangun Masjid Agung, seperti adanya tempat karaoke. “Kurang enak saja lihatnya, kurang etis. Terus nanti anak-anak kita mau main dimana? Itukan hiburan rakyat kecil tempat kumpul rakyat murah meriah kalo digusur mau kumpul dimana?” ucap Mantan Anggota DPRD Lampung ini.

Menurutnya, Pemprov harus mempertimbangkan kembali rencana tersebut karena Bandarlampung juga sudah memiliki Masjid Agung Al-Furqon.

“Belum lagi bakal bikin macet karena tidak ada lahan parkir. Menurut saya, bagusnya di lokasi Kota Baru karena selain bisa menarik investor dari luar, Kotabaru juga bakal hidup dengan adanya Masjid Agung tersebut, dan bakal ditunjang dengan banyaknya UMKM di sekitar Masjid tersebut, sehingga roda perekonomian masyarakat akan berjalan, dan bakal menyerap PAD,” pungkas Andika. (LW)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *