Berita Lampung Terkini

Panggung Penyair dan Juara Baca Puisi di Lamban Sastra

Lampungway.com. Panggung Penyair dan Juara Baca Puisi di Lamban Sastra. Panggung Penyair dan Juara Baca Puisi digelar di Lamban Sastra Jl Raden Saleh, Tanjungsenang, Bandarlampung, Jumat (20/9) malam.

Acara Pekan Puisi ini mengawali serangkaian Hari Puisi 2019, 20 – 28 September 2019. Pekan Puisi menghadirkan Agit Yogi Subandi, Erika Novalia Sani, Iin Muthmainah, Roymon Lemosol, Jafar Fakhrurozi, Fanny J Poyk, Djuhardi Basri, Gunawan Pharrikesit, Edy Samudra, Jauza Imani, Cristopan Deswansyah, Mintarsih lain-lain.

Agusri Djunaidi, Direktur Lamban Sastra Isbedy Stiawan ZS menjelaskan, Panggung Penyair dan Juara Baca Puisi merupakan apresiasi bagi kesastraan Indonesia.

“Acara ini menyatukan sepanggung seniman. Apalagi penyair dari luar Lampung akan meramaikan acara ini,” jelas Agusri didampingi sekretarisnya, Syaiful Irba Tanpaka, Kamis (19/9).

Penyair di luar Lampung, yakni Roymon Lemosol (Maluku) dan Fanny J Poyk (Jakarta).

“Kedua penyair nasional itu kebetulan ada di Lampung mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N).

Sementara Syaiful Irba Tanpaka mengatakan, mengundang para juara baca puisi satu panggung dengan penyair selain memberi apresiasi para seniman penggung puisi juga sebenarnya mereka juga adalah penyair Lampung dan setia menggeluti sastra, khususnya puisi.

Syaiful menambahkan, Lamban Sastra memberi ruang dan panggung berkesenian ketika acara serupa ini sudah jarang digelar di Lampung.

“Meski sebagai kangenan, namun kami ingin menumbuhkan kembali tradisi baca puisi bagi penyair dan pembaca puisi,” ujarnya.

Lamban Sastra, masih kata dia, akan merawat dan menyuburkan tradisi seperti ini. “Semoga kami bisa kembali menghidupkan tradisi ini.

Erika Nivalia Sani, penanggung jawab acara ini menjelaskan, untuk persiapan dan kesediaan para penyair dan juara baca puisi sudah siap.

“Tadinya kami juga mengundang penyair dan teaterwan Iswadi Pratama, tapi ia tak bisa karena bertepatan mengajar di Jakarta,” kata Erika.

Pekan Puisi akan ditutup dengan penampilan Komunitas Kalimosodo pimpinan Syamsul Arifien (Lampung Timur) pada 28 September 2019.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *