Tulangbawang (LW): Jalan rusak nampaknya masih menjadi keluhan utama para warga saat menyampaikan aspirasi dalam reses yang digelar Anggota DPRD Lampung Budhi Condrowati di Desa Talang Buah, Kecamatan Gedung Aji, Tulangbawang (10/9).
Dihadiri tokoh masyarakat bersama umat Pure Penataran Agung, Anggota Komisi V DPRD Lampung Budhi Condrowati mengatakan reses yang digelar hari ini merupakan kegiatan seluruh anggota DPRD Lampung di setiap triwulan, disamping sosialisasi perda maupun Sosialisasi pembinaan ideologi pancasila dan wawasan kebangsaan.
“Hari ini kita gelar reses menyerap aspirasi masyarakat Tuba. Mayoritas masyarakat mengeluhkan jalan rusak,” ucap Budhi Condrowati.
Ketua DPC PDIP Mesuji ini juga mengajak masyarakat untuk mensukseskan program vaksinasi dari pemerintah. Mengingat saat ini trend covid-19 sedang turun, karena dapat diketahui dari data zona dimana Tuba masuk dalam kategori zona kuning penyebaran Covid-19.
“Sekolah sudah boleh masuk karena daerah kita masuk dalam zona kuning. Namun, masyarakat harus tetap waspada dan mematuhi protokol dari pemerintah berupa 5M,” ucapnya.
Lima M yang dimaksud, kata Anggota Fraksi PDIP Lampung ini yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi mobilisasi. (LW)