Berita  

Aneh, Habis Melahirkan, Wanita Muda ini Langsung Jadi Tua

Lampungway.com – Habis Melahirkan, Wanita Muda ini Langsung Jadi Tua. Sebuah kejadian aneh telah dialami oleh wanita asal China yang bernama Hu Juan. Wanita muda ini terlihat jauh lebih tua dan jelek setelah ia melahirkan seorang putra. Wanita ini, mengalami penuaan dini setelah melahirkan seorang anak laki-laki pada saat berusia 18 tahun.
Setelah melahirkan, kemudaan dan kecantikannya semakin memudar dan tiga bulan setelah melahirkan Hu Juan terlihat sangat tua dan sangat jelek.
Seperti dilansir Merdeka.com, ternyata Hu mengalami penyakit langka yang disebut dengan sindrom Cutis Iaxa. Penyakit ini menyerang jaringan kulit sehingga membuat kulit Hu kehilangan elastisitasnya dan membuat Hu tampak lebih tua dari usianya.
Saat ini Hu sudah berusia 29 tahun, selama 11 tahun lamanya ia tidak berani untuk keluar rumah bahkan ia juga tidak berani melihat wajahnya sendiri didepan kaca.
Penyakit ini adalah penyakit yang sangat langka, di mana hanya sekitar kurang dari 10 orang yang menderitanya di dunia ini. Obat untuk menyembuhkan penyakit langka ini pun belum diketahui pasti, sehingga sangat sulit bagi penderita untuk sembuh dari penyakit ini.
Kejadian ini membuat Hu Juan menjadi stres bahkan depresi. Hu takut jika kelak anaknya merasa malu untuk mengakui dia sebagai ibunya.
Untunglah suami Hu mendukung Hu dan tidak membiarkan Hu larut dalam kesedihannya. Bahkan sang suami juga tetap setia dan berusaha untuk membantu menyembuhkan Hu.
Jika ada Penyakit Membuat orang mendadak Tua, Mungkin bakal ada Obat yang bisa membuat orang yang tua langsung muda?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *