Lampungway.com. Polri Bersinergi Tanam Ribuan Pohon Hijaukan Metro. Mapolres Metro bersama Pemerintah Kota Metro bersinergi dalam menjadikan Metro hijau dan asri lewat penanaman ribuan pohon yang secara simbolis dilakukan di Taman Wisata Capit Urang, Jum’at (10/1/2020).
Polri Bersinergi Tanam Ribuan Pohon Hijaukan Metro
Penanaman pohon tersebut adalah program dari Polri agar jajaran Polda dan Polres seluruh Indonesia dapat melakukan penghijauan di wilayah masing-masing.
Kapolres Metro AKBP Retno Prihawati mengatakan, program tersebut telah dimulai sejak sepekan lalu. Penanaman ratusan bibit pohon di mulai dari Mapolres Metro.
“Untuk pohon yang kami tanam disini ada 400 tanaman lebih. Sedangkan untuk penanaman di sekitar Mapolres Metro kita lebih dari 300,” kata Kapolres Metro AKBP Retno Prihawati usai penanaman pohon di Taman Wisata Capit Urang, Kel. Purwoasri, Kec. Metro Utara. Seperti yang dilansir dari Be1Lampung.com
Selain jumlah tersebut, Kapolres juga menyebutkan jajaran Polsek yang di Kota Metro telah melakukan penanaman ratusan bibit pohon.
“Di tingkat kelurahan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas dengan unsur terkait, baik dari TNI dan jajaran kelurahan, kami sudah penanaman lebih dari 200 pohon,” ujarnya.
Pihaknya menargetkan, akan melanjutkan program penghijauan dengan menggandeng generasi muda.
“Semoga kedepan kita masih bisa melakukan penanaman pohon ini. Karena selanjutnya kita akan mengajak generasi muda terutama anak sekolah,” pungkasnya.
Sementara, Walikota Metro Achmad Pairin memberikan apresiasi kepada Polres Metro atas kepeduliannya melestarikan lingkungan bersih dan asri.
“Saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang luar biasa kepada Kapolres Metro beserta jajaran, atas dilaksanakan penanaman pohon ini,” kata dia.
Walikota Metro juga berpesan kepada masyarakat agar selalu merawat dan menjaga tanaman tersebut.
“Penanaman itu tidak akan berhasil kalau tidak dirawat, maka kepada masyarakat Purwoasri saya mengajak agar kita semua merawat secara berkelanjutan,” tandasnya.