Inilah 30 Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Lampung

Lampungway.com. Inilah 30 Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Lampung. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyiapkan 30 Rumah Sakit (RS) sebagai RS rujukan pasien terduga terinfeksi virus Corona (Covid-19).

Awalnya, pemerintah hanya menyiapkan 4 RS sebagai rujukan, yakni Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Muluk (RSUDAM), Rumah Sakit A. Yani Metro, Rumah Sakit Ryacudu Lampung Utara dan Rumah Sakit Bob Bazar, Kalianda.

“Berdasarkan SK Gubernur Lampung, ada 30 rumah sakit dari 78 rumah sakit yang ada di Lampung yang dipilih. Setelah ini kami akan latih petugas medisnya supaya tidak ada keraguan lagi apabila mendapati pasien terduga corona,” kata Kepala Dinas Kesehatan Lampung, Reihana, Kamis (26/3).

Ia menyebutkan, rumah sakit yang terpilih adalah rumah sakit pemerintah dan beberapa rumah sakit swasta. Mayoritas rumah sakit berada di Bandarlampung, selain itu tersebar di seluruh kabupaten dan kota di Lampung.

Saat ini, Lampung memiliki sekitar 2000 dokter dan 6000 perawat di seluruh Lampung sebagai bentuk kesiapan menghadapi kemungkinan terburuk dari pandemi Covid-19.

30 Rumah sakit tersebut adalah:

1. RSUD Bob Bazar
2. RSUD Abdul Moeloek
3. RSUD Menggala
4. RSUD Batin Mangunang
5. RSUD M Thohir
6. RSUD Pringsewu
7. RS Imanuel
8. RS Advent
9. RS Graha Husada
10. RS Natar Medika
11. RS Handayani
12. RS Panti Scanti
13. RS Tk.IV.02.07.O4
14. RSUD BNH
15. RSUD Pesawaran
16. RSUD Tubaba
17. RSUD Z.A Pagaralam
18. RSUD Mayjend HM Ryacudu Kotabumi Lampung Utara
19. RSUD Sukadana
20. Rumkit Bhayangkara
21. RSUD A Dadi Tjokrodipo
22. RSUD A.Yani
23. RS Yukum Medical Centre
24. RSUD Demang SR
25. RS Urip Sumoharjo
26. RS Bumi Waras
27. RSUD Rageb Begawe Carem
28. RS Mitra Husada
29. RSUD Alimudin Umar
30. RS Pertamina Bintang Amin Husada.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *