Veer dan Rathore Kerjasama Buru Avinash
Icha datang ke rumah Rathore dan bertanya dimana Rathore telah menemukan jejak Yuvraj. Rathore menceritakan tentang pertemuannya dengan Pushkar.
Perasaan Icha terguncang hingga membuatnya hampir pingsan setelah mendengar cerita Rathore. Dengan sigap Rathore langsung menangkapnya.
Kemudian Icha memberitahu tentang telfon ancaman dari penculik Yuvraj (Avinash). Rathore sedikit kecewa karena Icha baru memberitahu sekarang tentang telfon ancaman tersebut.
Icha menjawab, dia hanya ingin melindungi Kanha, Icha memberitahu Rathore bahwa nenek telah menculik bayinya dari rumah sakit, ia meminta Rathore untuk menyelamatkan Yuvraj.
Rathore mengingat bagaimana sikap Nenek & Pushkar kepada Yuvraj selama ini, ia tidak habis fikir, bagaimana bisa nenek melakukan hal sekejam itu. Icha lalu menceritakan bagaimana Nenek menculik Yuvraj di rumah sakit, rekaman cctv, dan telfon ancaman dari Avinash.
Icha berkata, ketika dia ingin menyelamatkan Yuvraj, maka hidup Kanha dalam bahaya, Icha mengakui bahwa ia belum memberitahu hal ini kepada siapapun bahkan kepada Veer.
Sinopsis Uttaran Episode 197. Veer tiba datang, ia sangat marah dan berkata “Kerja bagus Icha”, Veer bertanya apakah Icha sangat yakin kalau Icha sanggup mengatasi situasi seperti ini sendirian? Veer berkata bahwa ini bukanlah hal baru baginya, Icha selalu menyembunyikan segalanya dari dirinya, mengingkari janjinya.
Icha meminta Veer untuk tidak melibatkan polisi karena Avinash bisa mencelakai Yuvraj. Veer sangat marah dan berkata “Sekarang aku yang akan mengatasi semuanya”, tapi Rathore berkata bahwa Yuvraj juga sangat berharga baginya seperti nyawanya sendiri. Veer dan Rathore pun pergi untuk menyelamatkan Yuvraj.
Ketika Veer dan Rathore datang ke lokasi dimana Avinash menyembunyikan Yuvraj, ternyata Avinash telah melarikan diri
Rathore melihat tempat tidur Yuvraj dan melihat kaus kaki bayi, Veer bertanya “Apakah ini kaus kaki milik Yuvraj?”, Rathore menjawab “Ya”. Icha berdoa kepada dewa dan menangis, Damini datang dan bertanya mengapa Icha menangis? Icha menjawab tidak ada apa2.
Lanjut Halaman
Hal.1 — Veer dan Rathore Kerjasama Buru Avinash
Hal.2 — Veer Paksa Icha Jelaskan Kasus Bayinya di Depan Keluarga Besar
Hal.3 — Rathore Ngamuk, Hajar Habis Puskar
Hal.4 — Icha Pusing 7 Keliling, Kanha tawarkan diri untuk ditukar
Hal.5 — Tak Tahan Hidup Menderita, Rathore Pergi Tinggalkan Kota
=============
=============