Berita  

Smartfren, EverCoss, Mito, Axio, Polytron berlomba Produksi Smartphone Berkualitas Harga Terjangkau

Polytron

Sama seperti Axioo, Polytron melakukan produksi ponsel yang mereka miliki langsung di tanah air. Seperti dilansir dari Republika, pemerintah Indonesia tengah menahan laju impor handphone yang masuk ke tanah air. Oleh karena itu, Polytron sebagai salah satu produsen lokal Indonesia diminta untuk meningkatkan produksi mereka.
Beroperasi penuh sejak tahun 2013, divisi handphone Polytron kini sudah mulai dikenal oleh banyak pengguna handphone di Indonesia. Dengan build quality di atas rata-rata, handphone keluaran Polytron mampu bersaing dengan handphone yang dihasilkan oleh produsen luar.
Harga nampaknya bukan sesuatu yang dikhawatirkan oleh Polytron. Hal tersebut dapat terlihat dari banderol harga menengah ke atas yang ditunjukan oleh jajaran produk yang mereka miliki. Namun melihat kualitas yang ditawarkan, pengguna nantinya dapat melihat bahwa harga yang dimiliki perangkat Polytron setimpal dengan spesifikasi yang dimiliki.
Flagship : Polytron Prime 5 W9500
Prime 5 merupakan perangkat yang sangat pas bagi Anda yang menyukai fotografi. Berbekal kamera dengan sensor sebesar 13 megapiksel yang dipadukan dengan berbagai fitur seperti live effect, frame, ISO, multishoot, dan panorama, pengambilan foto spontan Anda akan mempunyai kualitas baik yang akan membanggakan Anda ketika dibagikan ke situs media sosial favorit. Selain itu, Anda dapat merekam video dengan resolusi full HD 1080p. Dengan prosesor quad core 1,5 GHz dan modul RAM sebesar 2GB, Anda akan mendapatkan sebuah performa yang responsif dan semua itu sesuai dengan banderol harga Rp 3,7 juta yang dimiliki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *