Berita  

Penenggelaman Kapal Ilegal, Bukan untuk Gagah-gagahan

Lampungway.com – Presiden Jokowi menegaskan, bahwa penenggelaman kapal ikan asing Ilegal yang mencuri ikan di wilayah RI bukan untuk gagah-gagahan atau semacam display politik, tapi ini sudah masuk soal prinsip dalam wilayah kedaulatan Republik Indonesia.
Presiden Joko Widodo menampik penilaian sejumlah pihak, yang menyebut tindakan pemerintah menenggelamkan kapal asing yang mencuri ikan di perairan Indonesia hanya sebagai gagah-gagahan.
“Kita akan ukur secara objektif apakah setelah penenggelaman kapal asing ini hasil tangkapan nelayan kita meningkat? ekspor kita meningkat? kesejahteraan nelayan meningkat?” tutur Jokowi, Minggu lalu (1/12/2014).
Presiden mengemukakan, setelah langkah penenggelaman ini akan diadakan patroli Angkatan Laut secara intensif untuk menjamin wilayah laut Indonesia bersih dari illegal fishing, dan nelayan-nelayan dari bangsa sendiri bisa berdikari secara ekonomi.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, TNI AL bekerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan serta Badan Koordinasi Keamanan Laut (Bakorkamla) telah menenggelamkan 3 (tiga) kapal berbendera Vietnam, yaitu KG 90433. ATS 005; KG 94366 TS. ATS 006; dan KG 94266 TS. ATS 012, di perairan Anambas, Kepulauan Riau, Jumat (5/12).
Berita Sebelumnya TNI AL Berhasil Tenggelamkan Tiga Kapal Asing

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *