Berita Lampung Terkini
Berita  

Warga Serbu Money Changer, Saat Rupiah Semakin Melemah

Lampungway.com – Warga Serbu Money Changer, Saat Rupiah Semakin Melemah. Melemahnya nilai tukar rupiah, berimbas pada warga dengan menyerbu tempat penukaran uang sejak pagi, salah satunya di PT Ayu Masagung, Jalan Kwitang no 38, Senen, Jakarta Pusat. Tampak 5 loket yang ada di money changer PT Ayung Masagung tersebut penuh warga yang tengah mengantre.
Beberapa teller nampak sibuk menghitung uang pecahan Rp 50.000 dan Rp 100.000 yang merupakan hasil penukaran nasabah, melalui mesin penghitung uang.
Di lokasi, para warga mayoritas menukarkan uang asing yang mereka miliki ke bentuk rupiah. Sebab, diketahui sejak pukul 10.00 WIB tadi, nilai tukar Dollar ke Rupiah mencapai Rp 12.795 sedangkan Rupiah ke Dollar mencapai Rp 12.845.
Mereka tak hanya menjual uang US Dollar, Dollar Singapore dan Euro pun turut di jual. Untuk Dollar Singapore ke Rupiah mencapai Rp 9.750. Sedangkan rupiah ke Dollar Singapore mencapai Rp 9.800.
Untuk Euro Eropa, nilai tertinggi mencapai Rp 15.900, sedangkan penukaran rupiah ke Euro mencapai Rp 16.050.
Salah seorang teller, Lina (33) mengaku para nasabah lebih cenderung menjual atau menukar Dollar ke rupiah.
“Sejak jam 10 pagi tadi memang sudah ramai. Saat itu juga nilai jual dollar mencapai 12.700. Tetapi masih ada juga beberapa nasabah yang membeli dollar AS,” jelas teller.
Namun, ia mengakui kembali pada pukul 12.00 WIB, kemungkinan harga akan berubah kembali. “Gak menentu. Biasanya harga terus berubah seiring permintaan,” katanya.
Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus melemah. Kini rupiah menyentuh angka hingga Rp 12.700, Selasa (16/12/2014).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *