Berita  

Wisata Religi ke Masjid Raya Baiturrahman Aceh, Bukan Sekedar Wisata

Lampungway.com. Wisata Religi ke Masjid Raya Baiturrahman Aceh, Bukan Sekedar Wisata. Nanggroe Aceh Darussalam atau lebih dikenal dengan Aceh adalah sebuah provinsi di ujung Pulau Sumatera yang juga berjuluk Serambi Mekah, adat istiadat terpadu dengan keyakinan agama yang kental, tak heran jika Aceh menjadi salah satu tujuan Wisata Religi terbaik di Indonesia.

Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh

Masjid Raya Baiturrahman, merupakan salah satu dari 100 masjid terindah di Dunia, hal tersebut menurut Situs Huffington Post, bahkan menjadi 10 Masjid terindah di Dunia menurut Yahoo. Sehingga tepat sekali apabila kita melakukan Wisata Religi ke Masjid Raya Baiturrahman Aceh.

Masjid Raya Baiturrahman Aceh, dibangun oleh Sultan Iskandar Muda pada tahun 1612 ini telah menjadi ikon Aceh. Bangunan utama masjid berwarna putih dengan kubah hitam besar dikelilingi oleh tujuh menara. Kesan megah semakin terasa dengan adanya kolam besar dan pancuran air di bagian depan masjid yang mengingatkan pada Taj Mahal di India.

Arsitektur Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh

Kedamaian benar-benar dapat broo rasakan jika datang beribadah di masjid ini. Memandang Arsitektur Masjid Raya Baiturrahman Aceh yang sangat menganggumkan membuat hati semakin tenag. So, jika Broo datang ke Ache jangan pernah melupakan untuk mengunjungi Masjid Raya Baiturrahman Aceh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *