Berita  

Inilah Cara Mudah Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu

Lampungway.com. Inilah Cara Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu. Apakah Anda mengalami kegemukan atau obesitas? dan ingin menurunkan berat badan, supaya menjadi proporsional dalam satu minggu?.

Inilah Cara Mudah Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu
Inilah Cara Mudah Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu

Apakah dengan diet berat badan Anda akan turun dalam waktu seminggu? maka Anda salah besar. Tidak ada metode terbaik untuk menurunkan berat badan selain hanya menggabungkan antara diet yang sehat dan latihan (olahraga).
Inilah Cara Mudah Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu ini sangatlah sederhana. Anda harus menjaga agar tubuh Anda memiliki kalori yang lebih sedikit, daripada Anda harus membakarnya. Rata-rata orang yang terlibat dalam aktivitas fisik moderat memerlukan sekitar 2000 kalori dalam setiap harinya.
Namun, biasanya banyak orang yang mengkonsumsi 2.500 kalori setiap harinya. Jika Anda menginginkan berat Anda turun 0.5 Kg setiap minggu, maka setidaknya Anda harus membakar atau mengurangi 500 kalori setiap harinya. Walaupun mungkin hal ini terdengar mudah, namun dengan latihan pun belum tentu Anda dapat membakar target 500 kalori.

Jadi, Inilah Cara Mudah Menurunkan Berat Badan dalam Seminggu

1. Beralih dari Teh Biasa Ke Teh Lemon/ Hijau
Teh dengan gula pada pagi hari akan memberi Anda 7,94 kalori. Padahal, jika Anda menggantinya dengan teh lemon Anda akan mengurangi asupan kalori sejumlah 1,8. Anda juga dapat menggantinya dengan teh hijau (tanpa gula) yang akan mengurangi 2,9 kalori. Jadi, jika Anda menggunakan kedua teh yang telah direkomendasikan tersebut, setidaknya teh yang Anda minum hanya mengandung 78,6 kalori.
2. Menggantikan Sarapan Berat ke Makanan Seperti Oatmeal
Jika Anda menikmati sarapan berat sebelum bekerja, maka hal tersebut setidaknya mengandung 250 kalori. Dan apabila Anda menambah menu sarapan Anda, tinggal menghitung kelipatan dari jumlah kalori awal. Untuk itu, jika Anda memilih sarapan dengan oatmeal beberapa sendok dapat mengurangi setidaknya 177 kalori.
3. Menggantikan Susu Sapi dengan Susu Rendah Lemak
Susu sapi segar memberikan setidaknya 168 kalori dalam satu gelas (tidak termasuk kalori dalam gula dan hal-hal lain yang Anda tambahkan ke susu). Sebaliknya, jika Anda memilih susu rendah lemak, maka Anda akan membuang 96 kalori dengan mudah.
4. Pilih Sandwich Sayuran, Bukan Sandwich Panggang Isi Keju
Setiap sandwich sayuran yang disertai dengan kentang rebus, irisan tomat, mentimun, dengan bawang mengandung setidaknya 204 kalori. Tapi, jika Anda lebih memilih sandwich panggang dengan menambahkan keju, maka kalori yang terkandung berjumlah 300. Itupun juga tergantung dengan jenis roti yang digunakan. Hal ini merupakan kebiasaan sederhana yang mampu menyingkirkan 100 kalori dalam satu ‘tembakan’.
5. Ganti Kari Ayam/Ikan dengan Memanggangnya
Memanggang merupakan cara terbaik untuk menikmati makanan jika dibandingkan dengan menggoreng atau membuatnya menjadi kari. 1 porsi kari ayam setidaknya dapat menyumbangkan sekitar 250 kalori. Padahal, jika Anda memilih ayam panggang, Anda hanya akan mendapatkan 114 kalori dalam satu porsi. Inilah mengapa ayam panggang lebih baik dibandingkan dengan ayam goreng.
6. Beralih dari Minuman Soda ke Air Putih
Semua minuman karbonisasi memiliki sekitar 150-170 kalori. Untuk itu, lebih baik jika Anda menghapusnya dari menu diet Anda. Air putih jauh lebih baik dan tidak mengandung kalori sama sekali, mala air dapat menghilangkan kalori sebanyak 170. Bukan hanya itu, air putih juga dapat menghilangkan racun-racun yang Ada di tubuh Anda.
7. Ganti Makanan Kecil dengan Buah Ketika Malam Hari
Setiap satu keping keripik kentang yang terkandung memberikan Anda 8,1 kalori. Jadi silakan menghitung sendiri berapa banyak Anda mengkonsumsi keripik kentang dalam satu bungkus nya. Demikian pula apabila Anda mengonsumsi keripik gandum, hal tersebut mengandung 31 kalori. Bahkan, jika Anda makan hanya 5 biskuit, Anda telah memberikan 155 kalori dan tentunya dengan hanya makan keripik, Anda akan tetap lapar. Untuk itu, ada baiknya jika Anda mengganti kebiasaan mengkonsumsi camilan Anda dengan buah-buahan. Misalnya, jika Anda mengkonsumsi jeruk, maka Anda hanya mendapatkan 62 kalori. Bukan hanya itu, Anda pun juga masih mendapatkan vitamin-vitamin yang terkandung dalam buah tersebut.
8. Merebus Telur Bukan Menggorengnya
Satu butir telur rebus akan memberikan Anda 78 kalori. Namun jika Anda menggoreng nya, kandungan kalorinya bisa bertambah hingga 100 kalori. Hal itu juga tergantung dengan minyak yang Anda gunakan untuk menggoreng nya.
9. Jangan Lupa Olahraga
Jika Anda selektif dalam mengkonsumsi makanan, namun gaya hidup Anda tak mendukung. Maka, hal itu tidak akan pernah membuahkan hasil. Untuk itu, melakukan olahraga akan sangat membantu Anda untuk membakar kalori tubuh. Atau, jika Anda tak mempunyai waktu untuk melakukan olahraga, maka Anda bisa melakukan aktivitas lainnya dengan intensitas berat maupun ringan.
Misalnya, pekerjaan rumah tangga seperti membersihkan debu, menyapu, atau membersihkan rumah dapat membantu Anda membakar 250 kalori dalam satu jam. Joging juga dapat mengurangi 105 kalori dalam 30 menit. Bukan hanya itu, dengan hanya Anda berjalan santai selama 15 menit, hal tersebut mampu membakar 174 kalori.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *