Lampungway.com. Ini Lho Broo Daftar Lengkap Undian Pra-Piala Dunia 2018 Zona Azia. Pengundian negara Pra-Piala Dunia 2018 telah dilakukan.
Tahu kah Broo, Indonesia akan berada segrup dengan dua musuh bebuyutan di Asia Tenggara, Thailand dan Vietnam, tentunya dalam babak Pra-Piala Dunia 2018 zona Asia. Selain Thailand dan Vietnam, Indonesia juga akan melawan dengan Irak dan Taiwan di Grup F.
Pengundian ini telah dilakukan di Kuala Lumpur pada Selasa (14/4/2015). Berikut ini Daftar Lengkap Undian Pra-Piala Dunia 2018 Zona Azia dilansir dari Kompas.com
Grup A: Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Palestina, Timor Leste, Malaysia
Grup B: Australia, Jordania, Tajikistan, Kyrgistan, Bangladesh
Grup C: China, Qatar, Maladewa, Bhutan, Hongkong
Grup D: Iran, Oman, India, Turkmenistan, Guam
Grup E: Jepang, Suriah, Afghanistan, Singapura, Kamboja
Grup F: Irak, Vietnam, Thailand, Indonesia, Taiwan
Grup G: Korea Selatan, Kuwait, Lebanon, Myanmar, Laos
Grup H: Uzbekistan, Bahrain, Filipina, Korea Utara, Yaman
Ayo Broo..dukung Indonesia di Pra-Piala Dunia 2018