Lampungway.com. Final Piala Presiden 2015 : Polda Metro Jaya, Amankan Puluhan Remaja Rusuh di Senayan. Sebanyak 74 orang remaja tanggung berusia belasan tahun diamankan dari Pintu 1 Senayan.
“Mereka melakukan provokasi,” kata salah seorang polisi dari Direskrimum Polda Metro Jaya, di Polda Metro Jaya, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (18/10/2015).
Para remaja ini mengenakan pakaian biasa. Ada yang berkaos hitam, oranye, merah dan lain-lain. Sebagian ada juga yang tidak mengenakan pakaian atasan.
“Saya cuma main-main aja kok,” ujar salah seorang remaja yang ditangkap.
Remaja-remaja ini diminta mengisi nama, alamat, nama orang tua dan nomor telepon yang dapat dihubungi. Mereka berasal dari daerah dan sekolah berbeda. Tak sedikit para remaja ini yang tak mau mengisi nomor telepon orang tua dan alamat tempat tinggal mereka, hingga membuat polisi harus memerintah berulang-ulang.
“Tulis nomor teleponnya. Kalau enggak ada yang bisa dihubungi, enggak ada yang jemput, enggak bisa pulang,” tegas polisi kepada para remaja itu.
sumber : Detik.com