Bandarlampung (LW): Pertanggal 25 Juni 2020, kasus terkonfirmasi covid-19 saat ini di Provinsi Lampung berjumlah 187 kasus, dimana ada penambahan 4 kasus positif yang kesemuanya merupakan orang tanpa gejala. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung, Reihana, Kamis (25/06).
Informasi terkini pandemi global covid-19 di Provinsi Lampung Orang Dalam Pemantauan (ODP) saat ini berjumlah 3431 orang yang sudah selesai dipantau selama 14 Hari berjumlah 3338 yang masih dalam pemantauan sejumlah 85 orang yang meninggal 8 orang.
Pasien Dalam Pengawasan (PDP) saat ini di Provinsi Lampung berjumlah 160 orang di mana yang masih dirawat di ruang isolasi beberapa rumah sakit rujukan di Provinsi Lampung berjumlah 6 orang PDP yang pulang dengan keadaan sembuh berjumlah 123 dan penyebab yang meninggal sejumlah 29 orang.
“Kasus terkonfirmasi covid 19 saat ini di provinsi Lampung berjumlah 187 kasus dimana ada penambahan 4 kasus positif yang kesemuanya merupakan orang tanpa gejala,” ujarnya.
Kasus terkonfirmasi positif yang masih dirawat di ruang isolasi konfirmasi positif 40 orang yang meninggal 12 orang yang sembuh hari ini bertambah 3 orang jumlahnya menjadi 135 orang. Adapun pasien pterkonrfirmasi covid-19 ada penambahan 4 kasus positif dari kabupaten Pringsewu 1 orang dari Kabupaten Lampung Utara 3 orang pasien 184 merupakan orang tanpa gejala 26 tahun laki-laki, dari kabupaten Pringsewu nomor 185 juga orang tanpa gejala dengan konfirmasi positif 23 tahun perempuan dari Kabupaten Lampung Utara, selanjutnya pasien nomor 186 perempuan 62 tahun dari Kabupaten Lampung Utara merupakan orang tanpa gejala dengan konfirmasi positif yang merupakan hasil dari tracing pasien nomor 163, selanjutnya pasien 187 perempuan 32 tahun dari Kabupaten Lampung Utara yang merupakan juga hasil tracing pasien nomor 163 yang juga merupakan orang tanpa gejala.
“Konfirmasi positif ke-4 pasien tersebut sedang melakukan isolasi mandiri 3 orang di rumah dan 1 orang di rumah sakit pasien, pasien sembuh ada 3 orang hari ini kesemuanya berasal dari Bandar Lampung pasien 161 Jessica Wulandari 22 tahun, pasien 167 Jovita, pasien 168 Adelita 12 tahun dan ketiga Perempuan,” jelasnya. (An)