Berita  

Hattrick CR7 Benamkan Perlawanan Celta de Vigo

Lampungway.com – Gol-gol Cristian Ronaldo (CR7) Benamkan Perlawanan Celta de Vigo. Hattrick yang dikemasnya saat membawa Real Madrid menggasak Celta de Vigo, 3-0 pada jornada ke-14, sekaligus mengukuhkan namanya sebagai Juru Gedor tersubur La Liga dengan koleksi total 200 gol.
Sama seperti yang telah diprediksikan sebelumnya, Madrid selalu mendominasi penguasaan permainan. Di menit ke-10 saja, Sergio Ramos sudah nyaris membuka keran gol tuan rumah. Tapi rebound dari bola liar hasil tepisan Sergio Álvarez atas tandukan Cristiano Ronaldo, hanya melenceng tipis dari tiang gawang.
Tiga menit berselang hadir, datang lagi teror dari si empunya Santiago Bernabéu. Kali ini Aktornya adalah sang mega bintang, CR7, yang hampir membuka skor 1-0. Namun Sayang, Eksekusinya dari umpan pendek James Rodríguez masih bisa disapu keluar gawang oleh Jonny Castro.
Permainan cantik kembali dipamerkan CR7 di menit ke-18. Dari crossing Asier Illarramendi, pemain flamboyan asal Portugal itu melakukan tembakan akrobatik yang sialnya, hanya bisa melayangkan bola bersarang di atas jaring gawang Celta.
Serangan bertubi-tubi belum berhenti ke lini bertahan tim tamu. Menit 27, Marcelo Vieira menyuplai umpan silang jitu buat CR7 di kotak penalti. Kali ini bola tak melenceng, namun masih dapat dibendung oleh penyelamatan gemilang Álvarez.
Kebuntuan akhirnya pecah juga di menit ke-36. Siapa lagi pahlawannya kalau bukan CR7. Lewat eksekusi titik putih, bekas pemain Manchester United itu memperdaya Álvarez, selepas ganjaran penalti diberikan akibat pelanggaran Jonny terhadap CR7 di kotak terlarang. Skor 1-0 untuk Madrid bertahan hingga jeda.
Pada Babak kedua, Os Celestes – julukan Celta, dengan mengubah sedikit strategi mencoba memberikan perlawanan.
Semenit selepas kick-off paruh kedua bergulir, Fabián Orellana yang mendapat ruang tembak mencoba melakukan tembakan spekulasi yang meluncur deras ke gawang Iker Casillas. Sang portero sekaligus Capitán Madrid itu hanya terdiam melihat arah bola menyamping dari gawangnya.
Serangan Daniel Carvajal membidani serangan balik cepat El Real di menit ke-62, untuk kemudian diteruskan CR7 kepada Gareth Bale. Tapi Álvarez di bawah mistar Celta belum goyah untuk sigap menepis bola keluar dari sarangnya.
Pun begitu, papan skor tak bisa dicegah untuk berubah 2-0 pada menit ke-65. CR7 nyaris gagal meneruskan umpan Toni Kroos lantaran bola terpantul dari tumitnya.
Tapi memang dasar hoki sang bintang, bola pantulan itu mengarah kembali dan dengan sedikit control dengan kepala, CR7 menghujamkan tembakan keras menggetarkan jaring gawang Celta. Ini jadi gol ke-22 CR7 sepanjang musim ini di panggung La Liga.
Kecanduan CR7 akan gol kian menjadi. Gol ketiga alias hattrick melengkapi panggung kejeniusannya malam ini di Bernabéu. Menit ke-81 CR7 mengubah skor lagi, 3-0 usai mengonversi umpan silang Marcelo ke jala gawang tim asal kawasan Galicia itu.
Gol ke-23 di La Liga ini juga berarti memecahkan milestone 200 gol, melewati raihan legenda Telmo Zarra dan Alfredo di Stéfano di sepanjang kariernya pada era lawas, khusus di panggung liga terelite Spanyol ini.
Skor 3-0 bertahan hingga akhir bertandingan. Dengan tambahan tiga angka lagi, tim kebanggaan Ibu Kota Spanyol itu jumawa di puncak klasifika sementara La Liga dengan 36 poin.
 
Susunan Pemain
Real Madrid: Iker Casillas, Sergio Ramos, Pepe Fereira, Marcelo Vieira, Daniel Carvajal, Gareth Bale, Toni Kroos, Asier Illarramendi, James Rodríguez/Álvaro Arbeloa (53’), Cristiano Ronaldo/Javier ‘Chicharito’ Hernández (85’), Karim Benzema/Fábio Coentrão (80’).
Celta de Vigo: Sergio Álvarez, Gustavo Cabral/Sergi Gómez (74’), Hugo Mallo, Andreu Fontàs, Jonny Castro, Michael Krohn-Dehli/Santi Mina (82’), Fabián Orellana/Augusto Fernández (70’), Pedro Hernández, Nemanja Radoja, Joaquín Larrivey, Nolito Agudo.
 
Hasil La Liga Jornada ke-14 Lainnya saat ini:
Elche 0-2 Atlético Madrid
Athletic Bilbao 0-1 Córdoba CF

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *